Sabtu, 14 Maret 2015

Ngunut


Ngunut adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Indonesia. Ngunut memiliki 16 desa yaitu:
Balesono, Gilang, Kacangan, Kaliwungu, Karangsono, Kromasan, Pandansari, Pulosari, Pulotondo, Purworejo, Samir, Selorejo, Sumberejo Kulon, Sumberejo Wetan, Sumberingin Kidul, Sumberingin Kulon.
Orang mungkin mengenal kecamatan Ngunut ini dengan Eks Pabrik Gula Kunir atau mungkin yang lebih dikenal yaitu Pabrik SARTIMBOEL, pabrik ini terletak di desa Pulosari Jl.Raya Ngunut-Tulungagung. Akan tetapi, kedua pabrik tersebut sekarang sudah tidak beroperasi lagi seperti dahulu. Di desa Pulosari tedapat pabrik air mineral Oxcy. Ngunut juga terkenal dengan industri konveksi, tas rangsel, ikat pinggang, baju dan celana TNI dan makanan ringan seperti kacang atom. Di desa Pulosari terdapat perusahaan air mineral Oxcy, yang sampai saat ini masih beroperasi. Kecamatan ini juga menghasilkan padi terbesar, sehingga mendapat julukan lumbung padi terbesar di Tulungagung. Pengairan untuk sawahnya berasal dari sungai. Penghasil ikan Gurame terbesar di Kabupaten Tulungagung. Hasil perkebunan dari kecamatan ini adalah jeruk. Wisata kuliner dari kecamatan Ngunut adalah bothok iwak kali. Hasil peternakan di kecamatan Ngunut adalah ayam. Di kecamatan Ngunut terdapat stasiun kereta api. Stasiun ini terletak pada ketinggian kira-kira 104 meter dari permukaan laut ini berada di Daerah Operasi VII Madiun dengan tiga jalur. Pada masa sebelum 1990, Stasiun Ngunut memiliki lebih dari tiga jalur, hingga empat jalur. Sebuah keterangan, menyebutkan di sebelah timur terdapat jalur menuju eks Pabrik Gula Kunir, yang terhubung di ke jalur tiga. Jl. Stasiun  menghubungkan stasiun ini dengan jalan Tulungagulng-Blitar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar